Inkubasi Literasi Pertanian
Inkubasi Literasi Pertanian sebagai upaya menjaring naskah yang kemudian dilakukan pembinaan terhadap penulis naskah agar mampu memperbaiki naskah yang telah ditulis berdasarkan masukan dari narasumber
Judul : Strategi Kebijakan Pembangunan Pertanian Meningkatkan Peran Sektor Pertanian di tengah Pandemi Covid-19
Penulis : Imam Muhajidin Fahmid, Kasdi Subagyono, I Ketut Kariyasa, Sudi Mardianto, Wahyudi, Adang Agustian, Ashari, Ranny Mutiara Chaidirsyah, Sumedi, Endro Gunawan, Aris Pramudia, Kadir, Chairul Muslim, Valleriana Darwis, Rangga Ditya Yofa, Agung Saras Sri Raharjo, Resty Puspa, Saefudin, Iim Mucharam, Dani Abdul Aziz, Eka Srie Subekti
Jumlah halaman : ii, 79 halaman
Tinggi buku : 26 cm
Pertanian mempunyai peran strategis dalam mendukung perekonomian nasional, utamanya pada upaya mewujudkan ketahanan pangan, peningkatan daya saing, penyerapan tenaga kerja dan penanggulangan kemiskinan. Dengan demikian pembangunan pertanian merupakan bagian dari pembangunan ekonomi nasional secara integral. Dalam konteks ini, sektor pertanian telah melakukan berbagai kajian komprehensif pada berbagai aspek dan kajian lintas komoditas pertanian strategis, dengan hasil yang telah didiseminasikan dan berperan dalam penyediaan infomasi pembangunan pertanian. Buku ini membahas beberapa cakupan, yaitu: (1) Cara Bertindak dan Langkah Meningkatkan Produksi Pangan Ditengah Pandemi dan Kelesuan Perekonomian Dunia; (2) Kebijakan Pengembangan Produksi , Peran Faktor Produksi (Lahan, Pupuk, Alsintan), dan Harga Jual Produk, (3) Kelembagaan dan Permodalan Petani, serta (4) Strategi Pengembangan Daya Saing, Nilai Tambah dan Ekspor-Impor Komoditas Pertanian.
AGROVOC: AGRICULTURE, AGRICULTURAL POLICY, AGRICULTURAL DEVELOPMENT, INDONESIA
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.
Inkubasi Literasi Pertanian sebagai upaya menjaring naskah yang kemudian dilakukan pembinaan terhadap penulis naskah agar mampu memperbaiki naskah yang telah ditulis berdasarkan masukan dari narasumber
Penggunaan Logo Pertanian Press pada Buku terbitan Kementerian Pertanian