Respon Petani terhadap Program Perbenihan Padi fungsional Inpari Nutri Zinc di Kabupaten Bengkulu Utara

Authors

  • Linda Harta Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Bengkulu
  • Irma Calista Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Bengkulu
  • Wilda Mikasari Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Bengkulu
  • Herlena Bidi Astuti Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Bengkulu

Keywords:

VUB IR Inpari Nutri Zinc, respon, perbenihan padi

Abstract

Padi merupakan komoditas utama dalam ketahanan pangan. Berbagai usaha untuk meningkatkan produktivitas telah dilakukan salah satunya adalah menyediakan benih unggul yang berkualitas yang bersinergi dengan tujuan pemerintah mengatasi fenomena stunting. Tujuan pengkajian yaitu untuk mengetahui respon petani terhadap teknologi perbenihan padi sawah menggunakan VUB IR Inpari Nutri Zinc Pengkajian dilakukan pada bulan April s.d Juli 2022 di Desa Batu Raja R Kecamatan Hulu Palik Kabupaten Bengkulu Utara dengan jumlah anggota 9 orang sebagai petani kooperator. Total luas lahan 3,06 ha, dengan varietas yang digunakan yaitu VUB Inpari IR Nutri Zinc kelas benih FS. Metode pengkajian dilakukan dengan cara observasi dan wawancara secara langsung dengan menggunakan kuesioner. Data dianalisis dengan metode deskiptif kuantitatif dan pengukuran indikator parameter dengan menerapkan skala Likert. Parameter yang diamati yaitu respon petani terhadap teknologi perbenihan padi sawah menggunakan VUB IR Inpari Nutri Zinc. Hasil pengkajian menunjukan bahwa rerata respon responden menunjukan respon dengan kategori yang tinggi dengan kriteria setuju terhadap teknologi perbenihan padi sawah menggunakan VUB IR Inpari Nutri Zinc nilai rerata skor 3,85. Harapannya VUB IR Inpari Nutri Zinc dapat dibudidayakan oleh masyarakat, dengan adanya ketersediaan benih di tingkat petani, sehingga mampu mengatasi masalah stunting yang cukup tinggi di Kabupaten Bengkulu Utara.

Downloads

Published

2023-09-12