PERANAN KELOMPOK TANI TERHADAP PENDAPATAN USAHATANI JAGUNG HIBRIDA DI DESA PERBO KECAMATAN KERKAP KABUPATEN BENGKULU UTARA

Authors

  • Desti Rivani
  • Reswita Reswita
  • Nyayu Neti Ariani

Keywords:

Peranan kelompok tani, pendapatan, jagung hibrida

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis 1) Peranan kelompok tani  terhadap usahatani
jagung hibrida di Desa Perbo Kecamatan Kerkap Kabupaten Bengkulu Utara, 2) besarnya
pendapatan usahatani jagung hibrida anggota dan non anggota kelompok tani di Desa Perbo
Kecamatan  Kerkap  Kabupaten  Bengkulu  Utara,  3)  perbedaan  rata-rata  pendapatan
usahatani jagung pipilan anggota dan non anggota kelompok tani di Desa Perbo Kecamatan
Kerkap  Kabupaten  Bengkulu  Utara.  Metode  penentuan  daerah  dilakukan  dengan  cara
sengaja  (purposive)  di  Desa  Perbo  dengan  jumlah  responden  anggota  kelompok  tani
sebanyak  48  orang  tani  sebanyak  50  orang  dan  non  anggota  kelompok.  Penentuan
responden  dilakukan  dengan  metode  slovin. Adapun sumber data yang digunakan adalah
data  primer  dan  data  sekunder  yang  berasal  dari  wawancara  langsung  menggunakan
kuisisoner  dan  observasi.  Metode  analisis data antara  lain: 1) analisis peranan kelompok
tani, 2) analisis pendapatan, 3) analisis perbedaan pendapatan.  Adapun hasil yang didapat
dari penelitian ini yaitu 1) rata-rata peran kelompok tani sebagai kelas belajar sebesar 3,77
dengan kategori tinggi. 2) Pendapatan anggota kelompok tani sebesar Rp  8.001.003/ Ha
dan  non  anggota  kelompok  tani  Rp  7.521.887/Ha.  3)  Hasil  uji  beda  pendapatan  yang
dilakukan pada anggota kelompok tani diperoleh t  hitung  sebesar 2.294,28 angka tersebut
lebih besar dari nilai t tabel 1,98447.

Downloads

Published

2020-11-01