RESPON PENYULUH DAN STAKEHOLDERS TERHADAP INOVASI TEKNOLOGI PERTANIAN DAN PEMANFAATANNYA DI PROVINSI BENGKULU

Authors

  • Sri Suryani Rambe
  • Darkam Musaddad
  • Evi Silviyani
  • Wahyuni Amelia Wulandari

Keywords:

inovasi teknologi, penyuluh, respon, stakeholders

Abstract

Badan Litbang Pertanian cukup banyak menghasilkan inovasi teknologi pertanian, tetapi
banyak yang belum dimanfaatkan oleh pengguna. Hal ini disebabkan antara lain karena
keterbatasan dalam mendiseminasikan teknologi tersebut dan sifat dari inovasi teknologi
yang dihasilkan. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui respon penyuluh dan stakeholders
terhadap inovasi teknologi pertanian, khususnya inovasi dari BPTP Balitbangtan Bengkulu.
Pengkajian  dilaksanakan  pada  bulan  November  s/d  Desember  2018  dengan  responden
sebanyak  40  orang  yang  terdiri  dari  stakeholders  dari  instansi  lingkup  pertanian  dan
penyuluh pertanian dari 10 kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu. Data yang diambil terdiri
dari data primer yang meliputi karakteristik responden, respon penyuluh dan stakeholders.
Data  dianalisis  menggunakan  statistik  deskriptif  dan  interval  kelas.  Hasil  kajian
memperlihatkan  bahwa  respon  penyuluh  dan  stakeholders  terhadap  inovasi  teknologi
pertanian  termasuk  katagori  cukup  dengan  Badan  Litbang  Pertanian  sebagai  sumber
inovasi yang paling diminati, var ietas/benih/bibit unggul sebagai jenis/kelompok inovasi
yang paling disukai dan sifat inovasi teknologi yang paling diharapkan terdiri dari 5 aspek,
kepuasan  yang  tinggi  terhadap  inovasi  teknologi  serta  respon  yang  tinggi  untuk
keberlanjutan  inovasi  teknologi  dilapangan.  Inovasi  teknologi  BPTP  Balitbangtan
Bengkulu yang dimanfaatkan oleh penyuluh dan  stakeholder  berada pada kategori tinggi
pemanfaatannya

Downloads

Published

2020-11-01